Rabu, 09 Juli 2025

Perbaikan Jalan Depan Pasar Bajera Dikebut, Polsek Selemadeg Amankan Lalu Lintas

 


Polres Tabanan - Polsek Selemadeg. Perbaikan gorong-gorong/jembatan di ruas Jalan Nasional Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di depan Pasar Bajera, Kecamatan Selemadeg, terus dikebut. Hingga Rabu (9/7/2025), pengerjaan telah memasuki tahap pemasangan "block alpet" sebagai dudukan untuk elastomer bearing pad, diikuti dengan pemasangan beton box sebagai gorong-gorong baru. Proses perbaikan ini krusial untuk memulihkan kelancaran arus lalu lintas di jalur vital tersebut.


Untuk menjamin kelancaran dan keamanan selama pengerjaan, Kepolisian Sektor Selemadeg mengerahkan enam personel dipimpin Pawas Aiptu Gede Made Yutha Tenaya, S.H. selaku piket Pawas, untuk melakukan pengamanan dan rekayasa lalu lintas jalur alternatif. Kendaraan dari arah Denpasar dialihkan melalui Simpang Indomaret Bajera ke selatan menuju Jalan Serma Ada, Jalan Sruti, dan Jalan Anusapati, hingga keluar di Simpang Empat Terminal Bajera.


Sementara itu, kendaraan dari arah Gilimanuk dialihkan dari Simpang Empat Terminal Bajera ke utara, melewati Jalan Surapati, Gang Cempaka, dan Jalan Saraswati, lalu keluar di depan Polsek Selemadeg. Pengalihan arus ini dilakukan untuk meminimalisir kemacetan dan risiko kecelakaan di area proyek.


Untuk kendaraan berat seperti truk roda 6 atau lebih, baik dari arah Gilimanuk maupun sebaliknya, tidak diizinkan melintasi jalur alternatif Bajera. Mereka diarahkan untuk mengambil jalur yang lebih besar melalui Pupuan, Singaraja dan Mengwi Badung. Langkah ini diambil untuk menghindari kemacetan dan potensi kerusakan lebih lanjut pada jalur alternatif yang tidak dirancang untuk menahan beban berat.


Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Selemadeg, Kompol I Wayan Suastika, S.H., menyatakan bahwa pengamanan dan rekayasa lalu lintas akan terus dilakukan hingga perbaikan selesai. Diharapkan dengan sinergi antara pihak kepolisian dan pelaksana proyek, perbaikan dapat rampung sesuai target, sehingga jalur Denpasar-Gilimanuk kembali normal dan aman bagi pengguna jalan."Pungkasnya.


(Humas Polsek Selemadeg)

Berselancar di samudera dunia maya