Klungkung – Kapolsek Dawan AKP I Gede Budiarta, S.H., M.H. menghadiri kegiatan Melapas dan Pecaruan yang dilaksanakan di Kantor Desa Kusamba, Dawan, Klungkung, (17/7).
Kegiatan ini turut dihadiri oleh unsur Forkopincam Dawan, Perbekel Desa Kusamba, Bendesa Adat Kusamba, Perangkat Desa Dinas dan Adat, serta tokoh masyarakat Desa Kusamba. Upacara ini merupakan bentuk pembersihan secara niskala terhadap lingkungan kantor desa agar senantiasa mendapatkan keberkahan dan keselamatan.
Prosesi dilanjutkan dengan sembahyang bersama yang dipuput oleh Ida Pedanda Giri Kusuma, yang berlangsung khidmat dan penuh makna spiritual.
Kapolsek Dawan AKP I Gede Budiarta, S.H., M.H. mengatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas dengan masyarakat dan pemerintah desa.
"Kami sangat menghormati setiap pelaksanaan upacara adat sebagai bagian dari kearifan lokal masyarakat Bali. Harapannya, setelah kegiatan ini, seluruh perangkat desa dapat melaksanakan tugas pelayanan masyarakat dengan pikiran dan energi yang bersih serta penuh semangat," ujar Kapolsek.
Ia juga menambahkan bahwa sinergitas antara kepolisian dengan pemerintah desa dan masyarakat adat perlu terus dijaga guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan harmonis.